Rabu, 13 April 2022
Afgan Ungkap Tantangan Terberat Gabung di AXN Ultimate Challenge Indonesia
JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Afgansyah Reza mengungkapkan tantangan terberat selama bergabung di traveling AXN Ultimate Challenge Indonesia. Afgan mengatakan, ia merasakan tantangan terberat saat hari pertama melakukan hiking di Pulau Padar, Labuan Bajo. "Itu hiking sekitar satu jam dari bawah sampai atas dan itu jam 12 siang, panas dan enggak ada tempat berteduh pula di sana," kata Afgansyah Reza, saat wawancara dengan Kompas.com, Kamis (18/11/2021). Tantangan tidak berhenti sampai di situ, Afgan harus bergegas menuju gua Rangko yang berada di Pulau Gusung, Labuan Bajo.
Jarak yang cukup jauh antara Pulau Padar dan Pulau Gusung, tidak membuat Afgan patah semangat menghadapi setiap tantangan. "Setelah itu, kita harus pergi lagi ke gua Rangko kalau enggak salah. Sampai sana itu sudah malam kan perjalanan cukup jauh," ujarnya. Belum pernah ke Pulau Gusung sebelumnya, Afgan baru mengetahui kondisi di dalam gua Rangko cukup panas walau hari sudah malam. "Sampai sana harus siap-siap di dalam gua, dan di dalam gua itu ternyata
Langganan:
Postingan (Atom)